Gambar: Bahasa Java dengan editor Netbean |
Braces
Kurung Kurawal { } digunakan mengelompokan beberapa statement ke dalam suatu blok program.
- Definisi class
- Definisi method
- Struktur pengulangan dengan for, while, do .. while
- Struktur percabangan dengan if, switch
- Struktur penanganan error, try .. catch .. finally
while (! kata.equal("keluar)) {
System.out.println(kata);
saveDB(kata);
kata = sc.readLine();
}
Selain itu, digunakan untuk inisialisasi nilai bersamaan dengan deklarasi pada variabel array.
int[] i = {1, 2, 3};
Parentheses
Tanda kurung biasa ( ) digunakan untuk beberapa fungsi antara lain:
1. Mengisi daftar parameter pada method atau constructor.
Public int luas(int a, int b) {
Return a * b;
}
2. Operasi aritmatik yang harus diprioritaskan.
int hasil = 2 * (3 + 4);
3. Melakukan konversi tipe data
byte b = (byte) i;
4. Pembanding dalam percabangan dan perulangan.
if (a > 0) {
System.out.println("a bilangan bulat positif");
}
Bracket
Kurung siku [ ] digunakan untuk mendeklarasikan array serta menunjuk index array tertentu.
int[] c = new int[10];
c[0] = 1;
System.out.println(c[9]); // cetak
Semicolon
Titik koma ; digunakan untuk memisahkan satu statement dengan statement lain
Salary = obj.getSalary();
a = 0; b = 10.8f; // dalam 1 baris bisa ada 2 statement yg dipisahkan dengan ; (titik koma)
Selain itu, digunakan pada struktur perulangan for untuk pemisah antara inisialisasi; syarat terminiasi; serta increment
for (int i=0; i<5; i++)
Comma
Koma , digunakan untuk memisahkan deklarasi dan inisialisasi beberapa variable dalam satu statement saja.
int a = 0, b, c=1;
Period
Titik . digunakan untuk memisahkan nama paket, subpaket, nama object dengan member-nya (method atau atributnya)
import java.util.Calendar;
name = obj.getName();
Komentar
Komentar adalah bagian dari kode program yang tidak ikut diproses saat kompilasi program. Komentar biasanya digunakan untuk menuliskan informasi dan dokumentasi dari blok program tersebut.
1) Komentar satu baris
// ini adalah baris komentar
2) Komentar beberapa baris
/* ini adalah komentar
yang terdiri dari beberapa baris */
3) Komentar untuk keperluan dokumentasi
Java memiliki jenis komentar khusus yang digunakan program javadoc untuk men-generate file HTML. Untuk membuatnya kita perlu memahami beberapa tag seperti @author, @version, @param. Berikut ini contoh komentar tersebut
/**
* Program “Hello World*/
* @author DTugas Algoritma
* version 1.0
*/
Keyword
Kata kunci yang digunakan java untuk tujuan tertentu dan tidak diperbolehkan untuk digunakan sebagai identifier seperti nama variable, konstanta, kelas, method, field. Berikut ini keyword yang digunakan java
abstract, boolean, break, byte, case, catch, char, class, const, continue, default, do, double, else, extends, final, finally, float, for, goto, if, implements, import, instanceof, int, interface, long, native, new, package, private, protected, public, return, short, static, strictfp, super, switch, syncronized, this, throw, throws, transient, try, void, volatile, while
Identifier
Identitas untuk memberi nama variable, object variable, method, class, paket. Aturan pemberian nama identifier adalah:
o Boleh diawali dengan huruf atau underscore _ atau currency symbol.
public _employee() {
private int $salary = 2500;
public getSalary() {
return $salary;
}
} o Karakter selanjutnya bisa diikuti tanda _, character, currency symbol maupun angka.
o Tidak boleh menggunakan nama yang sama dengan keyword.
String throw = "budi"; // tidak boleh
o Tidak boleh menggunakan tanda separator yang telah dijelaskan sebelumnya.
o Identifier di java adalah case sensitive, identifier nama <> (tidak sama dengan) Nama sehingga keduanya boleh digunakan bersamaan.
String nama = "Slamet"; // boleh
String Nama = "Wilujeng"; // boleh juga
String nAmA = "Sugeng"; // boleh juga
Tidak ada komentar:
Posting Komentar